HeadlinePartai PolitikPolitik

Partai Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Pasangan Bachrun – AJB di Pilkada Muna

651
×

Partai Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Pasangan Bachrun – AJB di Pilkada Muna

Sebarkan artikel ini
Dari kiri ke kanan: Bachrun Labuta, Sekjen DPP Partai Demokrat, H. Teuku Riefky Harsya, dan Awal Jaya Bolombo, menerima dan menyerahkan surat tugas partai. (Foto: IST/KR)

KOLOMRAKYAT.COM: MUNA – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat menerbitkan dan menyerahkan surat tugas kepada calon Bupati Muna Bachrun Labuta yang saat ini menjabat sebagai Pelaksana tugas (Plt) Bupati Muna berpasangan dengan ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Muna Awal Jaya Bolombo (AJB) sebagai calon wakilnya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang.

Surat tugas partai Demokrat bernomor: 205/ST/CAKADA/SATGAS.PD/VI/2024 yang ditetapkan di Jakarta oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat yang ditandatangani oleh Sekertaris Jenderal H. Teuku Riefky Harsya tertanggal 3 Juni 2024.

Baca Juga :  Suasana Pemilu 2024, Kadin Ajak Masyarakat Jaga Keamanan agar Investasi juga Lancar

Pasangan Bachrun Labuta – AJB diberikan surat tugas oleh partai Demokrat, selanjutnya dimandatkan untuk melakukan komunikasi politik dengan partai lain agar terpenuhi persyaratan dukungan minimal 20 persen partai politik koalisi, untuk menjadi calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Muna pada pemilihan kepala daerah tahun 2024.

Sekertaris Jenderal DPP partai Demokrat, H. Teuku Riefky Harsya dalam surat tugas itu memandatkan agar keduanya melaporkan hasil survei terkini dan koalisi partai politik yang sudah diperoleh kepada DPP partai Demokrat sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Baca Juga :  Bachrun Labuta Pendaftar Pertama di PBB, Empat Mengambil Berkas Satu yang Kembali

Teuku melanjutkan, dalam pelaksanaannya, DPP akan melakukan evaluasi dan monitoring berdasarkan hasil laporan dan survey. Surat tugas berlaku satu bulan dan berakhir hingga 2 Juli 2024.

Ketua DPC Demokrat, Muna Awal Jaya Bolombo mengatakan, surat ini sebagai bentuk konsistensi partai Demokrat untuk mengutamakan kadernya bertarung di Pilkada Muna yang memiliki empat kursi legislatif di DPRD Muna.

Baca Juga :  Maju Pilwali Kendari Asmawa Tosepu Siap Mundur dari Jabatan Pj Bupati dan ASN

“Akan melaksanakan perintah DPP partai, langkah komunikasi politik akan dilakukan. Disamping itu juga akan melakukan konsolidasi dan sosialisasi di masyarakat Muna,” ungkapnya, Senin (3/6/2024).

Partai Demokrat menjadi incaran beberapa bakal calon Bupati Muna dengan melihat peserta yang telah mendaftar di partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu diantaranya, Bachrun Labuta, La Ode Husuna Ringa Jhon, dan Abdul Muslim.

 

 

Laporan: LM Nur Alim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!