KOLOMRAKYAT.COM: KENDARI – Pj Ketua TP-PKK Kota Kendari Ira Willis Kesumadoty bersama Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Kendari Irma S Ridwansyah, turun langsung ke tiga titik lokasi bencana banjir yakni, di Kelurahan Bende, Jalan Lasolo, dan Kampung Salo untuk menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak, Kamis (7/3/2024).
Bantuan yang diserahkan oleh Pj Ketua TP-PKK Kota Kendari yakni berupa paket sembako dan makanan siap saji. Bantuan tersebut merupakan sumbangan suka rela dari seluruh pengurus PKK, Dekranasda, dan Dharma Wanita Persatuan Kota Kendari.
Langkah ini ini diambil sebagai upaya awal untuk membantu meringankan beban dan kebutuhan pokok masyarakat yang terdampak bencana banjir.
Ira mengungkapkan, bantuan pangan yang diberikan kepada masyarakat merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Kendari kepada para korban terdampak banjir.
Ia tak menampik jika bantuan yang diberikan belum bisa memenuhi semua kebutuhan korban. Akan tetapi ia yakin, bantuan yang disalurkan kali ini bisa sedikit mengurangi beban masyarakat terutama menyangkut kebutuhan pangan.
“Kami salurkan bantuan sembako seperti beras, telur ayam, dan makanan siap saji untuk korban bencana banjir,” ungkap Ira.
Senada, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Kendari, Irma S Ridwansyah, mengungkapkan, rasa syukur karena hari ini mereka telah menyalurkan bantuan ke tiga titik lokasi bencana banjir.
“Mudah-mudahan hari ini berkah dan Insya Allah bisa bermanfaat bagi masyarakat yang sedang mengalami, ini juga merupakan duka kita semua semoga Allah bisa melindungi kita semua,” ungkapnya.
Pj Ketua TP-PKK Kota Kendari bersama Ketua DWP Kota Kendariini bersama pengurus lain, melihat langsung tiga lokasi bencana banjir dan menyapa masyarakat setempat.
Dengan upaya kolaboratif antara Pemda, lembaga sosial, dan seluruh relawan diharapkan dapat membantu memulihkan kembali kondisi seperti semula, serta bisa memberikan dukungan penuh kepada mereka yang membutuhkan di masa sulit ini.
Editor: Hasrul Tamrin